Tata Tertib dan Teknis Presentasi Lomba Blog



TATA TERTIB DAN TEKNIS
LOMBA BLOG PENTAS JURNALISTIK 2014
LEMBAGA PERS MAHASISWA MEDIA EKONOMIKA

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA

  1. Peserta lomba blog harus memakai pakaian yang menunjukan identitas sekolah dan berpenampilan rapi.
  2. Peserta harus sudah berada ditempat lomba selambat-lambatnya pukul 08.30 WITA waktu panitia.
  3. Peserta melakukan registrasi dan mengambil konsumsi terlebih dahulu sebelum memasuki ruangan.
  4. Selama perlombaan berlangsung peserta tidak diperkenankan meninggalkan tempat lomba tanpa seijin panitia.
  5. Saat presentasi, yang berada dalam ruangan adalah satu peserta yang dipanggil berdasarkan urutan, juri, audiens, dan panitia yang bertugas.
  6. Peserta yang belum mendapat giliran diarahkan agar menunggu gilirannya di luar ruangan.
  7. Waktu yang diberikan untuk masing-masing peserta adalah 13 menit, yaitu 7 menit untuk presentasi dan 6 menit untuk sesi tanya jawab.
  8. Jika waktu yang digunakan peserta hampir melewati waktu yang telah ditetapkan panitia, maka panitia akan memberikan kode kepada peserta saat satu menit terakhir.
  9. Keputusan yang telah dibuat dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
  10. Saat seluruh peserta telah mendapatkan giliran presentasi, peserta akan diarahkan kembali ke dalam ruangan.
  11. Tata tertib ini bersifat mengikat dan harus dipatuhi oleh seluruh peserta lomba blog PENA 2014. Apabila terjadi pelanggaran akan dikenakan sanksi sesuai dengan kebijakan panitia.
  12. Hal-hal yang belum tercantum dalan tata tertib ini akan ditentukan kemudian.

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.